Sunday, August 12, 2007

Rise & Raise

Rise (naik, terbit) is an intransitive verb which does not require an object. Raise (menaikkan) is a transitive verb which requires an object.
Examples:
The sun rises in the east.
= Matahari terbit di sebelah timur.
The salary rises.
= Gaji naik.
The government raises the salary.
= Pemerintah menaikkan gaji.
We need a crane to raise the car out of the river.
= Kita membutuhkan sebuah crane untuk mengangkat mobil itu keluar dari sungai.

Friday, August 10, 2007

English Proverbs & Quotations Cetakan Kedua


English Proverbs And Quotations adalah buku kedua dari tujuh buku saya yang sudah diterbitkan. Buku ini sekarang telah memasuki cetakan kedua.

Dalam buku ini dicantumkan lebih dari 300 peribahasa Inggris yang sangat populer dan 100 kutipan atau kata-kata mutiara dari para tokoh terkemuka dunia: ilmuwan, sastrawan, penulis, atlit, politisi, dan sebagainya. Setiap peribahasa dan kutipan diberikan terjemahan atau penjelasan agar para pembaca lebih mudah memahaminya. Selain itu, pada bagian akhir buku dicantumkan daftar kata yang disusun secara alfabetis yang memuat sebagian besar kata yang digunakan dalam buku ini dengan harapan agar para pembaca bisa mengerti arti kata-kata yang belum mereka ketahui.

English Proverbs And Quotations diterbitkan oleh Penerbit Dioma Malang Jalan Bromo 24 Malang. Harga buku pada saat ini adalah Rp22.000,00. Jika Anda tertarik, Anda bisa mendapatkannya di toko-toko buku di kota Anda. Atau, jika Anda kesulitan mendapatkannya, Anda bisa memesannya secara langsung ke kantor pusat penerbit ini di Malang. Selain itu, Anda juga bisa melakukan pembelian secara online dengan mengunjungi situs penerbit di www.diomamedia.com. Informasi tentang buku ini bisa dilihat pada menu Buku Bahasa.

Sunday, August 5, 2007

Clipped Words (Part 2)

Contoh-Contoh Clipped Words

Kata Asli--Clipped Words-- Arti

advertisement--ad-- iklan

airplane--plane--pesawat udara

automobile--auto--mobil

avenue--ave--jalan besar

bicycle--bike--sepeda

brassiere--bra--bh

brother--bro--saudara laki-laki

business--biz--bisnis

captain--cap--kapten

caravan--van--mobil van

celebrity--celeb--selebritis

champion--champ--juara

chimpanze--chimp--simpanse

chocolate--choc--coklat

combination--combo--kombinasi

condominium--condo--gedung apartemen

demonstration--demo--demonstrasi

doctor--doc--dokter

dormitory--dorm--asrama

examination--exam--ujian

gasoline--gas--bensin

gentleman--gent--pria

graduate--grad--lulusan

gymnasium--gym--ruang senam

hamburger--burger--hamburger

hippopotamus--hippo--kuda nil

influenza--flu--flu

information--info--informasi

internet--net--internet

laboratory--lab--laboratorium

magazine--mag--majalah

mathematics--math--matematika

memorandum--memo--memorandum

microphone--mike--mikrofon

newspaper--paper--surat kabar

penitentiary--pen--penjara

photograph--photo--foto

professional--pro--profesional

professor--prof--profesor

promotion--promo--promosi

rehabilitation--rehab--rehabilitasi, perbaikan

reproduction--repro--reproduksi

rhinoceros--rhino--badak

saxophone--sax--saksofon

sister--sis--saudara perempuan

teeenager--teen--remaja

telephone--phone--telpon

television--telly--televisi

transportation--transport--transportasi

veterinarian--vet--dokter hewan

vocabulary--vocab--kosakata

zoological garden--zoo--kebun binatang